Langsung ke konten utama

Postingan

Menampilkan postingan dari 2008

St. Tarsisius

Tubuhnya Diserahkan sebagai Ganti Tubuh Kri stus Pernahkah kamu berangan-angan melakukan sesuatu yang gagah perkasa? Jika pernah, ini dia santo yang tepat bagimu, seorang remaja yang gagah berani hingga rela menanggung resiko kehilangan nyawanya sendiri guna memberikan Yesus kepada umat Kristiani lainnya. Semua jemaat Gereja Perdana menerima Komuni Kudus setiap hari, dan jika mereka tidak dapat menerimanya bersama-sama dengan jemaat yang lain, maka Hosti akan diantarkan bagi mereka. St. Tarsisius adalah seorang Putera Altar yang tinggal di Roma. Ketika sedang mengantar Hosti Kudus, St. Tarsisius diserang oleh segerombolan berandal kafir. Ia tidak rela membiarkan Hosti Kudus dipermainkan dan dimusnahkan oleh para berandal itu, oleh karenanya ia berkelahi dengan mereka. Gerombolan itu merajamnya sampai mati. Demikianlah St. Tarsisius wafat sebagai martir pada pertengahan abad ketiga. Ia dimakamkan dalam Katakomba Paus St. Kalistus yang terletak di Appian Way. St. Tarsisius juga d

Tuhan Yesus Mengunjungi Ibu Ibu

Minggu tanggal 2 Maret 2008, giliran saya mengantarkan Sakramen Maha Kudus (SMK) kepada para orang tua di Pekunden, semuanya ibu-ibu yang usianya diatas 80 tahunan. Minggu ini saya mengikuti misa jam 05:30 agar setelah itu bisa mengantarkan SMK yang biasanya dimulai pada jam 07:00 . Pertama kali saya dan isteri mendatangi ibu Mulya. Paling pagi, karena beliaulah yang sudah siap sambil menung gu di kursi rodanya. Sudah lebih dari 10 tahun ia menjalani hidup ini. Akhir- akhir ini pendengarannya sangat menurun, demikian pula dengan matanya. Dengan senyumnya yang khas, ia menyambut kedatangan kami yang membawa tubuh Kristus. Doa dan sedikit mengutip bacaan hari ini, beliau menerima SMK. Setiap menerima SMK dari tangan saya, beliau selalu mengatakan:”Terima kasih Yesus atas kedatangMu” Kemudian kami melanjutkan ke ibu Anik, ia baru saja terjatuh sehingga tidak bisa ke Gereja. Walupun matanya tidak bisa melihat dengan jelas dan pendengarannya sudah sangat merosot ia masih rajin ke gera

Persaudaraan Bunda Teresa

Di Semarang sudah ada perkumpulan beberapa saudara beragama Katolik, dan menyebut perkumpulan itu sebagai Persaudaraan Bunda Teresa (PBT). Ide berdirinya dicetuskan oleh Romo Subiyanto pr, sebagai roma paroki gereja Randusari, Katedral Keuskupan Agung Semarang dan yang sekarang sedang bertugas 2 tahun di Binjae M edan . Ide sem ula karena melihat ada nya sebuah sekolahan di Ngawen Gunungkidul DIY yang rusak. Maka diundanglah beberapa orang untuk memppersiapan PBT ini. Setiap peserta yang diundang diminta menjawab lewat sepotong kertas, bahwa bersedia datang, tetapi ada juga pilihan mau datang dan mem berikan donasi, atau mau memberi donasi saja. Akhirnya sekitar 40 orang bersedia datang ............ dengan ketua bapak Agus Susanto. Dalam perjalanan waktu, uang sudah terkumpul namun aktififas belum juga terjadi. Setiap kali perayaan ekaristi kami memohon adanya karunia untuk meneladani Bunda Tesera. Setelah romo Bi (demikian dipanggil pindah ke Binjae), moderator di teruskan oleh r

Doa Setelah Komuni

Suatu ketika saya bertanya kepada seorang pemuda, apa doanya setelah menerima Sakramen Maha Kudus, ia hanya menjawab dengan senyuman. Sepertinya ia mengharapkan apa sesungguhnya yang saya lakukan setelah menerima sakramen maha kudus (SMK). Penerimaan SMK merupakan peristiwa yang sangat penting dalam hidupku dan itu terjadi pada tahun 1956. Sejak habis dibatis dengan nama Tarsisius yang sangat merindukan menyambut Tubuh Yesus. Untuk bisa menerima SMK kami menerima pelajaran cukup lama dari Bapak Rafael Parera Almarhum. Ia seorang guru SR kelas 1 dan 2, merangkap guru agama serta juga menenjadi bapak permandian saya. Ketika itu orang tua kami, papa dan mama belum sebagai pengikut Kristus. Dalam keluarga kami, kami anak-anak semua sudah di babtis lebih dahulu baru kemudian bapak. Mama sendiri sudah lebih dahulu dibabtis sebagai pengikut gereja Protestan. Namun sejak kami anak-anak semuanya menjadi Katolik, mama kemudian menemani kami 10 anaknya dan bapak di Gereja Katolik. Saya ma

Mama Sakit Keras

Tanggal 6 Pebruari, pagi pagi adik Ros yang menunggui mama di Oelolok mengabarkan mama (82) sesak napas, kondisinya sangat melelahkan. Desa kecil di pedalaman Timor jauh dari Fasilitas rumah sakit khususnya untuk mendukung pengobatan darurat seperti O2, maka mama dibawa ke Kefamenanu oleh sopir Anyi Kiu Kiupukan. Orang yang berbaik hati membantu mama. Ketika mencapai Maubesi saya mencoba menghubungi Ros, mengabarkan mama baik dalam posisi duduk. Setiba di Kefa langsung mendapat O2, selang berapa waktu mama menjadi sehat. Hari itu, Atik (putri saya) dan Ahoi menantu sudah memesan kamar di rumah sakit, mendapat pavilium yang cukup baik untuk ukuran kota kecil di pedalaman pulau Timor. Dari Kupang Ani, adik saya minta langsung dibawa saja ke Kupang, namun dokter menasehati agar istirahat dulu karena tekanan darah mama 110 dan 190. Besok paginya Ani dan kakak Fie datang dari Kupang, hari itu hari raya Imlek. Suasana di RS menjadi ramai karena banyak anak dan cucu serta keluarga dekat da

Selamat Pulang ke rumah Bapa

Dalam dua tahun terakhir saya sebagai prodiakon sudah mengantar 5 orang tua ke tempat peristirahatan yang terakhir. Bu Kusko termasuk termuda karena meninggal dunia pada usia 67 tahun. Tetapi lainnya berusia diatas 80 tahun. Pagi itu 1 Pebruari 2008 saya mengantarkan Om Loen, dibaptis atas nama Yosef. Beliau meninggal dunia seperti mesin kehabisan bensin, selesai karena usia tua. Beliau mungkin sakit akibat kesedihan yang luar biasa karena ditinggal meninggal dunia isteri tante Cing, ibu Veronika. Cukup banyak yang melayat dan bahkan ada cykup banyak mengantar sampai ke crematorium, menghantar kepergian orang tua berusia 87 tahun ini. Ketika di kamar jenazah saya mengutip amzal dan di tempat kremasi saya memakai bacaan dari Sirak: Seperti halilintar mendahului guntur , begitu juga nama baik mendahului orang yang rendah hati. Jagalah nama baikmu, sebab nama itu tinggal bagimu lebih lama daripada seribu harta emas. Hidup sejahtera terbatas waktunya, tetapi nam

Anak Seorang Koster jadi Bruder

Siang ini iseng saya menghubungi sdr Wijanarko lewat telepon. Ia yang menulis komentar pada artikel "Pengabdian Seorang Koster". Ternyata ia juga seorang yang pernah menjadi misdinar yang aktif. Sebagai umat di paroki filial dari Bongsari maka Gereja kecil ini juga memiliki koster. Dan luar biasa, karena disini tugas koster meliputi sekeluarga. Bapak menjadi koster, lalu anak yang sudah menjadi bruder di Jakarta dan adiknya jugammenjadi koster sekarang sudah menjadi pagawai keuskupan. Nah kita harap pengalaman ini bisa dilulis sdr Wijanarko, memperkaya iman kita. Sebenarnya saya menghubunginya, karena mau mengabarkan, Pak Haryono yang sudah pensiun ada di Sakristi (tulisannya ada di komentar). Ternyata ia dipanggil untuk membantu karena koster katedral sedang ikut test sebagai calon imam dan koster pengganti sedang sakit..... luar biasa orang orang ini. mereka bukan bekerja tetapi mereka melayani dan mengabdi.

Om Loen telah meninggal dunia

Bapak Yosef Tirto (Om Loen) telah meninggal dunia. Hari Senin jam 01:00 dini hari. Bapak berusia 87 tahun ini menjadi orang tertua yang meninggal dunia di lingkungan Pekunden. Tanggal 13 Januari saya terakhir mengantarkan Sakramen Mahakudus (SMK) ia terbaring lemah di tempat tidur dan disampingnya ada sebotor oksigen, namun waktu itu tidak digunakan karena Om Loen nampaknya cukup sehat. Minggu satu hari sebelum meninggal dunia teman prodiakon mengantarkan SMK kepada om Loen. Sudah beberapa kali saya mengantarkan SMK, beliau baru dibaptis belum setahun. Setengah tahun lalu ia mengalami serangan jantung ketika sang isteri tercinta sedang dibaringkan di rumah jenazah saat itulah menerima sakramen permandian. Lama saya menyenal orang tua ini, beberapa sebelum isterinya meninggal dunia ia masih aktif jalan pagi, nyaris setiap pagi ia berjalan pagi dari Pekunden, Simpang 5 sampai Polda dan kemudian pulang lewat pemakaman Bergota Semarang. Kebiasaan itu membuat beliau sehat, sehingga

Merayakan Tahun Baru

Ibu ibu lanjut usia ini berdoa menyanyi ketika menerima Sakramen Mahakudus. 13 Januari 2008.

Pengabdian Seorang Koster

“Suatu saat saya minta tolong pak Haryono agar buatkan beberapa rosario . Setelah selesai, ia menyerahkan kepada saya sambil mengatakan maaf romo Bi, mungkin rosarionya kurang rapih. Waktu saya tanya biayanya berapa ia menjawab 'sembah bekti mawon romo” ungkap romo H Subiyanto. DW. Pr pada saat merayakan Ekaristi Kudus bulanan untuk karyawan Katedral. Bertepatan pula, hari itu Bapak Rafael Haryono pension sebagai koster Katedral KA Semarang. Hal yang sama juga pernah dialami romo Sukardi pr, romo Paroki Randusari Semarang. Ia hanya minta dibayar dengan doa saja” demkian rama Soebiyanto mengawali khotbahnya. Rafael Haryono lahir di Sendangsono, 21 Pebruari 1947 dari keluarga sederhana. Ia semula dibawa oleh romo G Natabudyo pr ke Semarang . Mulai bekerja sebagai pegawai di pasturan pada 30 Desember 1969 dan, baru 2 tahun kemudian ditunjuk menggantikan koster lama yang mengundurkan diri. Suami dari Katarina Nurpini Dwiprihatin mengalami pergantian banyak r

Ibu Yang Luar Biasa

Juga masih di wilayah Pekunden saya menemukan satu lagi pelajaran yang berharga. Seorang ibu, ketika masih bayi, ia terlahir tanpa kulit yang kuat. Warna kulitnya kemerahan, sehingga orang tuanya sungguh memelas (kasihan) memandangnya. Berbagai upaya di cari agar sang bayi bisa berbaring dengan tenang. Ibunya merasanya betapa sakitnya, kulit itu menyentuh kain. Maka dipakailah daun pisang, sebagai alas. Sepanjang usia balita sampai dewasa ia dimanja, semua keinginannya yang tidak diiakan orang lain, artinya orang itu, bukan pihakku. Suaminya seorang dominan dalam keluarga, sehingga menjadi kebalikan ketika ia masih dalam naungan orang tuanya. Pasutri (ME=pasangan suami isteri) ini memiliki sepasang anak. Anak-anak dibesarkan, disekolahkan sampai selesai. Setelah tamat kulian, anak pertama seorang putri bekerja di Jakarta. Orang tua yang penuh perhatian dan kasih ini lalu membelikan sebuah rumah di Jakarta. Dalam perjalanan waktu ia menemukan pasangannya dan tak lama kemudian berencana